Tips Menghilangkan Jerawat Secara Alami Dengan Tomat

2 Tips Menghilangkan Jerawat Secara Alami Yang Patut Kita Coba Dengan Meminjam Manfaat Dari Tomat


Tips Menghilangkan Jerawat Secara Alami
Buah atau sayuran tomat kaya akan vitamin A yang sangat berguna dalam merangsang zat kolagen untuk membentuk lapisan kulit baru. Selain itu tomat juga memiliki kandungan citric acid atau asam seperti pada lemon dan jeruk nipis, sehingga bisa membersihkan pori-pori wajah kita yang tersumbat.

Tomat juga mengandung antioksidan yang mampu meredakan dan menghilangkan peradangan akibat keberadaan jerawat yang membandel. Langsung aja yuk kita lihat tips menghilangkan jerawat secara alami berikut.

Tips menghilangkan jerawat secara alami

Tips 1
  1. Sediakan cukup 1 butir tomat
  2. Iris-iris tipis atau lumatkan tomat yang sudah matang
  3. Usap-usap dan tempelkan di seluruh wajahmu, termasuk dibagian yang ada jerawatnya.
  4. Diamkan sampai 1 jam lamanya, tapi jika terasa terlalu lama maka cukup biarkan selama 15 menit saja.
  5. Terakhir bilas hingga bersih

Tips 2
  1. Sediakan tomat dan mentimun
  2. Lumatkan dengan blender kedua bahan ini
  3. Tambahkan sedikit air supaya kedua bahan ini bisa terlumatkan hingga halus
  4. oleskan dan terapkan pada permukaan wajah kita sebagai masker
  5. Biarkan selama 15 menit atau sampai sedikit mengering dan meresap
  6. Bilas hingga bersih dengan air dingin.

Gimana menurut kamu, kamu lebih memilih yang bagian mana? Apakah yang bagian pertama yang sederhana ataukah yang bagian kedua yang sediki repot. Hehehe...

Oke, setelah kita mengetahui tips menghilangkan jerawat secara alami seperti di atas, sekarang yuk kita baca tips-tips perawatannya.

Tips Perawatan Wajah Berjerawat

  • Kurangi Konsumsi Fastfood Dan Softdrink
Karena walaupun kelihatannya bergizi dan menyehatkan, sebenarnya makanan fastfood itu berbahaya loh kalo dikonsumsi terlalu sering. Apalagi kalo dikonsumsi setiap hari. Dinegara asalnya saja, jenis makanan dan minuman ini hampir ditinggalkan, masak di negara kita makanan ini dianggap mewah.

  • Lindungi Wajah Kita Dari Debu, Abu Dan Asap Jalanan
Partikel-partikel debu dan asap jalanan, karena saking kecilnya, bisa masuk kedalam pori-pori wajah kita dan bisa menyumbatnya. Kalo sudah begitu, jerawat tak akan terelakkan jika tidak ditindak lanjuti dengan pembersihan. Jadi sebaikknya kalo mengendarai motor memakai helm untuk melindungi wajah dan kepala kita. Kalo naik mobil sih anda gak perlu pakai helm. Nanti takut disangka orang aneh ama orang lain.

  • Minum Air Putih 8 Gelas
Coba biasakan untuk meminum air putih lebih kurang 8 gelas sehari untuk memenuhi kebutuhan kulit kamu akan cairan tubuh. Kebutuhan akan asupan air untuk setiap individu akan berbeda-beda tergantung dari umur, jenis kelamin dan tingkat rutinitas sehari-hari orang tersebut. Jadi jangan sampai kelebihan, ataupun malah kekurangan yaa. Yang sedang-sedang saja.

Oke, terimakasih sudah berkenan membaca artikel kami tentang tips menghilangkan jerawat secara alami ini. Temukan potongan Tips Perawatan Wajah Berjerawat kami lainnya di postingan kami berikutnya. Bey...

Lihat juga: