MENCERAHKAN WAJAH

Kunci Mencerahkan Wajah Sebenarnya Terletak Pada Bagaimana Kita Membersihkan Wajah

Mencerahkan WajahMencerahkan Wajah :

Pasti semua cewe maupun cowo menginginkan memiliki wajah yang cerah. Trus yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana mencerahkan wajah yang baik dan benar itu? Kan mungkin kalian semua sudah pada tahu, sebenarnya tidak ada produk kecantikan yang bisa merubah warna kulit manusia yang tadinya hitam menjadi putih bersinar. Itu disebabkan karena kita memiliki pigmen kulit yang sudah ada sejak kita dilahirkan. Yang ada hanya produk kecantikan yang bisa mencerahkan wajah.

Caranya tidak lain dan tidak bukan salah satunya dan yang paling berpengaruh dalam mencerahkan wajah adalah dengan cara membersihkan wajah secara rutin minimal 2 kali sehari (pagi dan malam) untuk yang berkulit sensitif atau kering dan untuk yang berminyak atau campuran lebih baik diusahakan sebanyak 5 kali sehari(bangun tidur, siang jam 12, sore jam 3, maghrib jam 6 dan sebelum bobo).

Sebelum proses mencerahkan wajah, ada baiknya kita harus pintar memilih produk pembersih wajah yang cocok untuk jenis kulit kita. Baru deh setelah itu kita bersikan wajah ini. Berikut cara mencerahkan wajah yang benar:
  1. Cuci tangan kita dengan sabun tangan sebelum membersihkan wajah. Karena jika tangan kita kotor, nantinya bakteri akan masuk ke pori-pori wajah kita.
  2. Bersihkan wajah kita terlebih dahulu dengan menggunakan susu pembersih wajah (milk cleanser) sebelum kita basuh wajah kita dengan pembersih muka (cleansing foam) agar kulit wajah kita selalu lembut
  3. Basuh dengan air hangat untuk membuka pori-pori
  4. Letakkan sedikit cleansing foam pada telapak tangan kita
  5. Gunakan ujung jari kita untuk meratakannya ke seluruh bagian wajah mulai dari dagu, dahi, hidung, pipi, hingga leher
  6. Pijat wajah kita dengan gerakan ujung jari melingkar selama beberapa menit minimalnya sih 1 menit. Gunanya untuk melancarkan sirkulasi darah di wajah dan agar nutrisinya meresap
  7. Basuh wajah kita hingga benar-benar bersih dengan air dingin untuk menutup kembali pori-porinya
  8. Keringkan wajah kita dengan handuk yang bersih dan juga halus
  9. Gunakan facial toner (untuk jenis kulit berminyak) yang dapat mengecilkan pori-pori dan menghilangkan sisa minyak
  10. Terakhir gunakan pelembab / krem pada wajah kita deh
Mudah kan mencerahkan wajah dengan cara seperti ini. Yang menjadi musuh terbesar kita hanya satu yaitu sifat malas. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat...

Lihat juga: